Memesan kamar hotel bisa dilakukan dengan datang langsung ke Hotel atau bisa memesan lewat internet alias online booking.

Dari cara pemesanan hotel, ada cara lain yang dapat digunakan untuk mendapatkan harga termurah bagi traveler.

Menurut Presiden Direktur PT Bayu Buana Tbk, Agustinus Pake Seko, mengatakan bahwa presepsi dipasaran mengenai harga booking hotel lebih murah online dari pada travel company. Padahal hotel memiliki rate parity untuk mengontrol harga jual kamar mereka pada harga tertentu.

Dengan adanya rate parity, hotel akan menjadi lebih hati-hati untuk member harga online pada travel agent. Sebaliknya jika ingin mendapatkan harga termurah, sebaiknya dilakukan dengan melakukan pembelian secara offline atau langsung pada agen perjalanan. Karena situs agen perjalanan diberlakukan rate parity, maka cara yang terbaik adalah dengan datang langsung ke kantor agen perjalanan untuk mendapatkan harga kamar terbaik.

 
Keywords : hotel murah,tiket murah,tiket online murah,booking online tiket